Produk yang kami jual adalah produk Busa asli buatan ZegenS foam sendiri yang sudah terkenal di kalangan yang biasa berkecimpung dengan busa.
Standar kami menggunakan Busa Black D-26 (berwarna hitam Density / Massa Jenis 26). Motif kain bervariasi, tergantung stok tersedia.
Terdapat beberapa jenis Busa bila konsumen tidak menginginkan penggunaan jenis busa tersebut, kami dapat juga menyediakan sesuai kebutuhan konsumen, Mulai dari density 12 hingga density 40.
Density 26 (D 26) artinya dalam satu meter kubik massa / berat busa 26 Kg. Semakin tinggi angkanya Density-nya berarti semakin besar massanya, sehingga semakin padat, busa juga akan semakin awet sehingga tidak mudah kempes.
Density semakin tinggi bukan juga berarti busa semakin keras, hal itu disebabkan dari struktur penyusun busa tersebut / campuran kimia yang digunakan. Kekerasan busa ditentukan dari fungsi busa itu nantinya. Busa Density rendah pun dapat dijadikan keras dengan penambahan kalsium pada campuran kimia dalam pembuatannya, tetapi efeknya busa akan menjadi getas dan gampang patah.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar